Selasa, 25 Maret 2014

Wedang Vulkanik

Wedang Vulkanik adalah minuman yang berasal dari rempah-rempah yang terdapat disekitar lereng Merapi. Minuman ini aslinya berasal dari kabupaten Bantul, daerah Imogiri, yang menurut cerita minuman kesukaan bangsawaan Kraton Yogyakarta. Sifat hangat dan segar dari minuman ini sangat cocok untuk masyarakat Yogyakarta khususnya di daerah pegunungan yang sangat dingin.
Adapun bahan-bahan yang digunakan untuk pembuatan Wedang Vulkanik ini antara lain : 
  • Jahe
  • Kayu Secang
  • Daun Pala
  • Daun Cengkeh
  • Gagang Cengkeh
  • Daun Kayu Manis
  • Kayu Manis
  • Serai
  • Pandan Wangi
  • Gula
Bahan tersebut kaya akan anti oksidan yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Dinamakan Vulkanik karena setelah diolah oleh warga lereng Merapi tidak berupa "Uwuh"  tapi sudah berubah menjadi instan yang sepeti abu vulkanik.
Wedang ini disajikan dalam bentuk kemasan sachet dan kemasan biasa yang berat bersihnya 20gr, 200gr, 250gr, dan tergantung permintaan konsumen.
Minuman ini bisa anda temukan di Showroom Huntap Pagerjurang, Showroom Umbulharjo, atau anda bisa memesan di nomer 0813 2658 9833 (Saras).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar